Menjaga Kesuburan


Agar tidak sulit mendapatkan momongan di saat yang diinginkan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Pasalnya jika tak waspada, kesuburan Anda dapat terancam.

Jagalah pola makan, agar tubuh tak obesitas dan tak terlalu banyak lemak jenuh dalam tubuh yang mengurangi kualitas kesuburan. Jaga juga selalu kesehatan organ intim.

Berikut hal-hal yang perlu Anda perhatikan untuk menjaga kesuburan, sebagaimana dilansir Sheknows.

Perhatikan pola makan

Sebuah penelitian terbaru dari Harvard School of Public Health menemukan, bahwa wanita yang melahap makanan berlemak yang tidak sehat memiliki kesulitan kehamilan daripada wanita yang tidak.

Sebaliknya, jika Anda berpihak pada lemak sehat, maka lemak tersebut dapat melindungi sel-sel telur agar terhindar dari kemandulan dan masalah ovarium lainnya.

Apa yang dapat Anda lakukan adalah, konsumsilah makanan baik buah ataupun sayuran yang kaya kandungan antioksidan. Lemak sehat bisa didapatkan dari alpukat, kacang-kacangan, dan minyak zaitun.

Jaga kesehatan organ intim

Sebuah penyakit menular seksual (PMS) dapat mendatangkan malapetaka pada sistem reproduksi Anda. Kondisi seperti penyakit radang panggul dapat meninggalkan bekas luka pada rahim, sedangkan PMS lainnya dapat mengganggu siklus bulanan Anda.

Selain itu, kondisi seperti sindrom ovarium polikistik dapat mempengaruhi kesempatan Anda memiliki anak.

Cara terbaik agar dapat terhindar dari penyakit menular seksual adalah selalu gunakan pelindung seperti kondom saat melakukan tindakan seksual dengan pasangan.

Selain itu, pergilah ke dokter untuk pap smear secara rutin tahunan yang dapat mendeteksi semua jenis infeksi, termasuk seperti sipilis ataupun herpes. Jika Anda memiliki PMS atau masalah reproduksi, segeralah lakukan pengobatan segera.

Pilih kontrasepsi oral

Penelitian terbaru menunjukkan, bahwa kontrasepsi oral memiliki dampak yang menguntungkan pada kesehatan reproduksi. Pil kontrasepsi terbukti mengurangi risiko seorang wanita memiliki penyakit, mulai dari kanker ovarium dan kista untuk endometriosis dan penyakit radang panggul.

Yang dapat Anda lakukan adalah berkonsutasi dengan dokter mengenai pil kontrasepsi. Dengan begitu, Anda dapat berdiskusi mengenai pil kontrasepsi terbaik yang tepat untuk Anda sesuai dengan kebutuhan tubuh Anda.

Ajak suami cek kualitas sperma

Kesehatan reproduksi seorang wanita sudah pasti selalu diperhatikan. Tetapi melindungi kesehatan sperma seorang pria juga hal penting yang harus dilakukan.

Yang dapat Anda lakukan dengan menghindari radiasi atau efek panas lainnya dari Mr P dan skrotum, karena panas telah terbukti menurunkan jumlah sperma pria.

Ini berarti tidak ada laptop panas di pangkuannya dan berendam terlalu lama di kolam air panas. Tip lain untuk menjaga kelestarian sperma adalah mengenakan celana boxer yang longgar daripada celana ketat saat tidur karena dapat membatasi aliran darah ke alat kelamin pria sehingga dapat membunuh sperma.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Home