Ternyata Seks mampu Mencegah Resiko Serangan Jantung

Pria lebih rentan terkena serangan jantung koroner dibandingkan wanita. Namun, jika mereka rajin berhubungan intim dengan istri dapat mencegah risiko serangan jantung. Alasannya?

Menurut studi yang diterbitkan dalam American Journal of Cardiology, pria yang berhubungan seks minimal dua kali seminggu dapat mencegah risiko penyakit yang menyebabkan kematian terbanyak, seperti dilansir Healthclevelandclinic.

Bermula dari kemungkinan stres dan hubungan kecemasan, bisa mengakibatkan nyeri dada yang berujung pada penyakit jantung. Namun, untuk mencegah secara alami, seks dapat menjadi andalan para pasangan suami istri untuk jauh dari penyakit tersebut.

Nah, apa hubungan seks dengan rendahnya risiko jantung? Menurut peneliti, pria selalu bergerak aktif saat berhubungan intim. Pergerakan mereka memicu detak jantung dan selalu kehilangan banyak keringat dari hormon tertentu.

Bukan hanya itu, berhubungan intim membuat orang untuk semangat menjalani hari dan tidak gampang cemas. Maka itu, seks selalu dikaitkan dengan pengurangan risiko jantung yang menyebabkan kematian fatal.
Home